Mengenai Saya

Foto saya
jika saya menilai diri saya sendiri maka sudut subjektif akan selalu menemani dengan setia maka alangkah lebih baiknya pembaca blog saya yang menilai tentang saya.

Senin, 22 Agustus 2011

INDONESIA VS PALESTINA (friendly match) 8/22/2011 at Solo std

Hari Ini Team Nasional Indonesia akan menghadapi Palestina, sebuah pertandingan yang menarik kita harapkan disajikan di stadion Manahan Solo. Pada laga terakhir team nas kita dipaksa bermain imbang dengan juniornya Team U-23 dengan skor 1:1. Entah salah strategi atau mengaggap enteng lawan maka team Nas terlihat bermain kurang apik, minim kordinasi dan sangat terburu-buru dalam menyerang dan bertahan. 
Jika kita bandingkan permainan team Nas yang di pimpin oleh Wim maka dalam pengamatan saya Wim masih menggunakan pola Both Wing dan Through Pass, serangan tersebut monoton dan akhirnya malah merugikan permainan team nas. Jika boleh berkata jujur, coach RD lebih mumpuni didalam menukai team Nas, dilihat dari karir beliau Coach RD berhasil membawa Sriwijaya dan Persipura menjuarai League Indonesia dan Copa Indonesia, apa lagi dalam strategi team nas U-23 coach RD berhasil menemukan formula mengalahkan strategi team senior Indonesia. Dan prestasi Wim adalah mengantarkan Triniad dan Tobago masuk piala dunia, namun jika kita bandingkan pemahaman Wim tentang sepakbola Asia Tenggara terutama Indonsia aka sangat minim jawabnya, Wim memang pernah melatih klub Indonesia tetapi hanya enam  bulan yakni PSM makasar. Namun biarlah para petinggi PSSI ynag sekarang dipimpin oleh Prof Johar yang menentukan siapa nakoda untuk team nas.
Kembali ke pertandingan yang akan dilakukan team nas indonesia nanti malam, kita akan melihat apakah strategi yang dulu sempat akan dipergunakan team indonesia akan dilakukan yakni pola 4-3-3 ala barcelona.  akan dicoba diterapkan atau formasi kaku seperti waktu melawan team U-23 yaitu 4-4-2, sementara Palestina sendiri hanya membawa pasukan seniornya hanya 60% sementara sisanya adalah pemain U-23, Palestina mempergunakan kesempatan latih tanding ini untuk mengikuti piala teluk, dan pelatih Palestina berkomentar kalau dia tidak tahu banyak tentang sepak bola Indonesia namun mengetahui Indonesia karena kedekatan politis dan kemanusiaan masyarakat Indonesia.
semoga kemenangan ada bagi yang berhak..BRAVO TEAM GARUDA



Tidak ada komentar:

Posting Komentar